Rekor Angkat 23 Bangku dengan Gigi

Senin (20/02/2012) kemarin, seorang pria berusia 30 tahun dari Cina, Li Hongxiao berhasil memecahkan rekor menjunjung 23 bangku dengan giginya.

Ini bukan perkara mudah, karena Li harus menumpuk dan menyeimbangkan semua bangku tersebut. Bila satu buah bangku beratnya 3 kg, setidaknya total beban yang harus ditahan pria asal Desa Tianqiao ini nyaris 70 kg.



Di tempat asalnya, Li sudah dikenal sebagai penampil pada pertunjukan 'Lion Dance' sejak usia  8 tahun untuk membiayai keluarganya. Ia pun sudah biasa mengangkat batangan bambu dan tangga dengan giginya sejak tahun 2000. Hmmm, berarti sudah cukup lama Li menekuni profesi ini.



Pernah, saat Li mencoba mengangkat 12 kursi untuk pertama kalinya, ia harus dilarikan ke rumah sakit menerima 18 jahitan setelah kursi-kursi tersebut jatuh.
 
Ah, setiap tujuan memang ada yang dikorbankan, ya...


Sumber: news.asiantown.net

Artikel Terkait

Copyright 2011 ISENG ISENG BACA